Turnamen Bola Volly Cupp 111 2023 Resmi Ditutup Kepala Desa Kepuk Kecamatan Bangsri 

0 0
Read Time:1 Minute, 52 Second

 

JEPARA, WARTAJAVAINDO.COM.

Turnamen Bola Volly Jepara , selesai digelar. Partai final berlangusng pada Hari Selasa malam Rabau (19/04/2023).

 

Kejuaraan yang dilaksanakan dari tanggal 6 – 19 April 2023 di Lapangan Bola Volly dekat makam Mbah Mbolem Desa Kepuk, Kecamatan Bangsri, Kabupaten Jepara, dengan dipandu MC Edy Dora, dan turnamen ini banyak dukungan oleh sponsor. Sponsor utama mimbar jati Supriyanto, timor-timar mebel H. Hariyanto mebel, Badi media wartajavaindo.com, Barokah Kayu jati Ripin, dan diikuti oleh perwakilan dari lima (5) Kecamatan yaitu Bangsri, Kembang , Mlonggo, Pakisaji, Batealit, yang ada di Kabupaten Jepara.

 

Pada partai final, acara dihadiri sekaligus ditutup oleh Kepala Desa Kepuk Sawi. S.Pd.I dengan dihadiri Ketua Bola Volly Nandar, Babinsa Desa Kepuk Saniman, Linmas Desa Kepuk, FKPM Desa Kepuk, pemuda – pemudi Desa Kepuk, Karangtaruna Desa Kepuk, dan elmen masyarakat ikut medukung sampai selasai .

 

Juara pertama pada turnamen kali ini diraih tim bola volly Desa Karanggondang pemain kuat hujan cemmes Tiyok yang di dukung Kepala Desa Karanggondan H Ronzi dari Kecamatan Mlonggo. Sedangkan untuk Juara dua (2) diraih tim bola volly Desa Lebak Kecacatan Pakisaji.

 

Selanjutnya peringkat ketiga diraih tim bola volly Desa Bulungan dari Kecamatan Pakisaji, dan juara empat oleh tim bola volly dari Desa Guyangan Kecamatan Bangsri.

 

Para pemenang mendapatkan piala dan uang pembinaan yang diserahkan langsung oleh empat perwakilan pertama Kepala Desa Kepuk Sawi. s.pd.I. Dua Ketua turnamen Munandar, tiga Babinsa, empat Rivai.

 

Kepala Desa Sawi mengatakan, bahwa kejuaraan antar Kecamatan ini bertujuan untuk mengukur sekaligus pembinaan prestasi terhadap bibit-bibit baru atlet bola volly di Kabupaten Jepara Jawa tengah.

 

“Lewat ajang ini kita bisa melahirkan bibit atlet baru di cabang olahraga bola volly di Kabupaten Jepara”, ungkapnya.

 

Babinsa Desa Kepuk Saniman juga berpesan agar para pemenang tetap meningkatkan kemampuan dengan rajin berlatih. Sedangkan kepada yang belum juara, agar jangan putus asa dan terus berlatih lagi.

 

“Turnamen ini merupakan suatu ajang dalam pertandingan dan dapat melahirkan atlit-atlit potensial. Insyallah tahun depan pasti bisa kita akan laksanakan lagi”, tutur Babinsa.

 

Sementara itu antusias masyarakat dalam mengikuti turnamen pertandingan bola volly ini sangat luar biasa. Hal itu dibuktikan dengan banyaknya penonton yang melihat pertandingan hingga tengah malam.

Pewarta Badi

Editor Raja

 

 

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Bagikan :

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *