Tekan Kenakalan Remaja, Wakapolres Wonogiri Jadi Pembina Upacara di Sekolah

0 0
Read Time:55 Second

WONOGIRI – WARTA JAVAINDO – Bentuk kehadiran dan kepedulian Polri kepada pelajar sebagai generasi penerus bangsa, Polres Wonogiri, giatkan sosialisasi kamtibmas dengan menjadi pembina upacara di sekolah.

Dalam amanatnya selaku Pembina Upacara, Seperti hari ini Senin (23/9/2024) Wakapolres Wonogiri Kompol Heru Sanusi, S.I.K., menjadi pembina upacara di SMKN 1 Wonogiri.

Dihadapan 1.177 peserta upacara, Wakapolres menyampaikan beberapa pesan Kamtibmas kepada para pelajar diantaranya kedisiplinan pelajar, agar siswa-siswi mentaati tata tertib di sekolah, dirumah dan dimanapun berada serta menghindari kenakalan remaja.

“Wakapolres menyampaikan pentingnya tertib berlalulintas dan larangan penggunaaan kenalpot brong karena tidak sesuai dengan spesifikasi tehnik berkendara.” Lanjutnya.

“Dengan kegiatan ini diharapkan para siswa, meningkatkan kesadaran diri tentang artinya patuh hukum, serta mampu menjaga diri dari perbuatan tercela, seperti Narkoba, kenakalan remaja, tawuran, bulying serta bentuk–bentuk kenakalan remaja lainya” pungkasnya.

Dalam kesempatan tersebut Wakapolres juga menyampaikan, kegiatan Polisi Goes To School menjadi pembina upacara di Sekolah, merupakan Program Kerja Kapolres Wonogiri dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, untuk mencegah terjadinya tawuran Pelajar, Kekerasan Pelajar serta bentuk – bentuk kenakalan remaja khusunya di wilayah Kabupaten Wonogiri. (No²t)

Editor Raja

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Bagikan :

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *