POLSEK DAN KORAMIL JATI KAB. BLORA BERBAGI TAKJIL

0 0
Read Time:1 Minute, 39 Second

BLORA, WARTAJAVAINDO.COM – Berbagai kegiatan marak digelar di Bulan Suci Ramadhan, salah satunya membagikan takjil untuk masyarakat. Seperti yang dilaksanakan keluarga besar Polsek dan Koramil Jati, Kecamatan Jati, Kabupaten Blora,YU Jumat (07/05/2021)

Dengan menerapkan prokes Covid-19 dan mengenakan masker, Polsek Jati bersinergi dengan TNI (Koramil Jati) melaksanakan Pembagian Takjil dan Masker di Wilayah Kec. Jati, pembagian takjil dan masker yang dilaksankan di dukuh Bulakgading, Desa Doplang berjalan lancar.

Kegiatan bagi takjil dan masker dipimpin langsung Kapolsek Jati AKP Eko Adi Pramono S.H, M.H, Danramil 11 Jati Kapten chb Ahmad Rifa’i, Para Kanit dan Kasi Polsek Jati, Personil Koramil 11 Jati, Personil Polsek Jati, acara dimulai kurang lebih pukul 16.00 wib dan berahkir pukul 17.00wib.

Kapolsek Jati Akp Eko Adi Pramono S.H, M.H, menyampaikan kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan ketaqwaan kepada Allah swt, mengisi amalan bulan Ramadhan dengan sedikit berbagi yaitu memberikan takjil dan masker kepada warga pengguna jalan, dan acara tersebut disambut masyarakat sangat baik, ucapnya

Sebanyak 100 takjil dan masker, yang berupa kudapan ringan untuk berbuka puasa, dalam waktu singkat terdistribusi kepada pengendara motor maupun mobil yang melintas. Selain melatih jiwa berbagi dan beramal di bulan suci, acara ini juga merupakan wujud sinergitas TNI-Polri di kawasan setempat.

“Ini juga merupakan wujud sinergitas, bahwa Polsek Jati dan Koramil Jati selalu bekerjasama dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah Jati”.

Tak hanya membagikan takjil dan masker polsek dan Koramil jati dalam giat acara tersebut juga mengingatkan masyarakat dan mendukung program pemerintah dalam rangka upaya mencegah terjadinya penyebaran virus Corona atau COVID-19 di wilayah Kec. Jati Kabupaten Blora.

Selain itu juga mengingatkan masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan dengan cara 5M ( Memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun, mengurangi mobilitas, dan menjauhi kerumunan.)

Selain di Kecamatan Jati, kegiatan serupa juga digelar di sejumlah Polsek jajaran Polres Blora. Biasanya, acara semacam ini dimulai beberapa saat sebelum waktu berbuka puasa, atau menjelang azan maghrib berkumandang.

(Lilik  Y) Editor: Raja

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Bagikan :

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *