Pemerintah Desa di Grobogan Siap GO DIGITAL

0 0
Read Time:2 Minute, 39 Second

Perkembangan teknologi saat ini mempengaruhi semua bidang dalam keseharian. Mulai dari pendidikan, ekonomi, hiburan, administrasi, dan lain-lain semuanya beralih menggunakan sistem digital yang memudahkan dan bisa diakses kapan saja. Karena itulah, pemerintah melalui Kementerian Desa sudah menganjurkan dana desa digunakan untuk digitalisasi desa. OpenDesa adalah salah satu solusi yang bisa menjadi pilihan.

Desa digital tidak hanya memudahkan administrasi desa saja, namun juga dapat meningkatkan perekonomian di desa tersebut, sehingga masyarakat desa dapat memaksimalkan potensi yang ada di desanya. Bertekad untuk pemberdayaan masyarakat desa mendukung program Desa Digital (Desa cerdas) di wilayah Kabupaten Grobogan, Pemerintah Kabupaten Grobogan melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa menggerakkan Desa untuk memanfaatan  teknologi  informasi secara optimal untuk pelayanan  publik.

Apa Itu Desa Digital? 

Desa digital adalah konsep program yang ingin menerapkan sistem digital untuk pelayanan pemerintahan, pelayanan masyarakat, hingga pemberdayaan masyarakat di suatu desa. Dengan memanfaatkan teknologi, desa digital bertujuan untuk mengembangkan potensi dari desa tersebut, serta memperbaiki pelayanan publiknya.

Jika di masa lalu segala hal terkait pelayanan publik mengharuskan seseorang untuk datang langsung ke kantor desa, sekarang Anda dapat melakukannya melalui platform digital yang terkoneksi dengan internet.

Hal ini tentunya sangat membantu warga, terutama yang tempat tinggalnya jauh dari kantor desa, atau tidak punya waktu untuk datang langsung. Pelayanan digital ini juga membuat data-data masyarakat saling terintegrasi dan lebih rapi. Tentunya pekerjaan perangkat desa juga jadi lebihmudah dalam mengelola dan mengevaluasi data-data tersebut.

Program desa digital ini juga dapat digunakan untuk memperlancar penggunaan aplikasi keungan desa, sehingga pengelolaan keuangan di desa jadi lebih transparan. Selain itu, desa digital juga didorong untuk memiliki website dan akun media sosial untuk mempromosikan desa mereka.

Digitalisasi ini akan mendorong setiap desa untuk mengeksplorasi potensinya agar bisa lebih dikenal oleh masyarakat luas, yang nantinya bisa membuka peluang-peluang yang dapat meningkatkan taraf ekonomi di desa tersebut.

Yuono Joko Susanto, S.IP, M.A, Kabid Pemberdayaan Masyarakat Dispermasdes Grobogan

Yuono Joko Susanto, S.IP, M.A, Kabid Pemberdayaan Masyarakat Dispermasdes Grobogan menggandeng komunitas pegiat SID Grobogan memanfaatkan OpenSID dari OpenDesa untuk mewujudkan desa digital dan semakin banyak desa di Grobogan untuk go digital.

Beberapa desa di Kabupaten Grobogan telah menjadi pilot project pelaksanaan program Desa Cerdas tersebut, yakni Desa Baturagung, Ngeluk, Karangsari, Geyer, Tambirejo, Selo, Sumberagung, Sidorejo, Grabagan, Kalirejo, Panunggalan, Putatsari, dan Boloh.

“Keterbukaan dan kemajuan teknologi pada era digitalisasi ini harus bisa dirasakan oleh kita dan generasi berikutnya dalam pelayanan informasi publik dan akses yang mudah tanpa menyulitkan. Pemanfaatan teknologi informasi ini, juga dibutuhkan untuk kemudahan dan penyelesaian tugas pemerintah desa,”ungkap Yuono Joko Susanto saat ditemui awak media di ruang kerjanya.

Sesuatu yang selama ini dilakukan secara manual, sekarang ingin diwujudkan menjadi pekerjaan yang lebih mudah melalui OpenSID yang terus dikembangkan para pegiat di Perkumpulan OpenDesa. Artinya, menurut Kabid Pemberdayaan Masyarakat ini,  pemanfaatan teknologi mulai dari pembuatan surat menyurat, izin, pendataan penduduk, pemetaan, pelaporan dan perencanaan pembangunan menjadi jauh lebih mudah.

”langkah yang ditempuh Desa lokus pilot project Desa Digital merupakan langkah maju untuk pemanfaatan teknologi informasi. Sebab memang selama ini, salah satu kendala yang dihadapi Pemerintah Kabupaten Grobogan adalah tidak update nya data dan informasi dari desa sebagai acuan untuk mengambil kebijakan pembangunan.” pungkasnya

Reporter : RJ

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Bagikan :

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *