Malam Tirakatan / Doa Bersama Dalam Rangka Memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke -77 Di Balai Desa Soco Kec.Dawe Kab.kudus

0 0
Read Time:1 Minute, 2 Second

KUDUS, WARTA JAVAINDO.COM

Pada hari Selasa tanggal 16 Agustus 2022 yang lalu bertempat di aula Balai Desa Soco Kecamatan Dawe Kabupaten Kudus mulai pukul 20.00 s/d 20.45 Wib dilaksanakan malam tirakatan dan doa bersama dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke-77 tahun 2022.

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Kades Soco ( Hj.Lilik Ekowati ), Babinsa Soco ( Sertu Supriyono ), Bhabinkamtibmas ( Bripka Puji Yatmo), Ketua BPD dan anggota, Perangkat Desa Soco, Ketua RT / RW Desa Soco, Toga / Tomas, Karang taruna dan tamu undangan sekitar 40 orang.

 

Adapun susunan acara nya adalah :

– Pembukaan

– Pembacaan Tahlil

– Sambutan Kades

– Pemotongan Tumpeng

– Doa

– Penutup

 

Kegiatan tersebut rutin dilaksanakan setiap tahunnya guna mengenang jasa perjuangan serta mendoakan Arwah para Pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan Kemerdekaan Indonesia.

 

Pada keesokan harinya pelaksanaan upacara bendera dalam rangka HUT kemdedekaan RI yang juga di pimpin oleh Kades Soco, ini merupakan wujud nyata warga Desa Soco dan sekitarnya dalam memupuk rasa nasionalisme dan penghargaan tertinggi terhadap pahlawan yang telah gugur dalam meperebutkan kemerdekaan RI.

“Selama acara baik malam tirakatan maupun pelaksanaan upacara bendera HUT Kemerdekaan RI Ke-77 berjalan dengan lancar dan tetap mematuhi protokol kesehatan”, tegas Kepala Desa Soco Hj.Lilik Ekowati.

 

Pewarta : Ramidi &Sholeh

Editor : Raja.

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Bagikan :

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *