INI DIA KOMBES POL IRWAN ANWAR, Kapolrestabes Semarang Baru.

SEMARANG, WARTA JAVAINDO : Jabatan Kepala Kepolisian Resort Kota Besar (Kapolrestabes) Semarang, Selasa lusa (5/1/2021) akan diserahterimakan dari pejabat lama Kombes Pol Auliansyah Lubis kepada pejabat baru Kombes Pol Irwan S.I.K., S.H., M.Hum .
Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi rencana akan memimpin serah terima jabatan Kapolrestabes Semarang baru di Mapolda Jateng.
Kombes Pol Irwan Anwar yang sebelumnya menjabat Direkorat Kriminal Khusus Polda Sumatera Utara (Sumut) melalui surat telegram rahasia ST/3489/KEP./2020 Kapolri, dia diangkat menjadi Kapolrestabes Semarang Polda Jawa Tengah, menggantikan Kombes Pol Auliansyah Lubis yang dipromosikan menjadi Dirkrimsus Polda Metro Jaya.
Kombes. Pol. Irwan Anwar, (48) lahir di Ujungpandang, Sulawesi Selatan, 17 Februari 1972. Dia adalah seorang perwira menengah Polri yang sejak 21 Desember 2020 menjabat sebagai Kapolrestabes Semarang.
Irwan, lulusan Akpol 1994 ini berpengalaman dalam bidang reserse. Jabatan terakhirnya adalah Dirreskrimum Polda Sumut.
Berdasarkan daftar riwayat jabatan, KBP Irwan Anwar mengawali karier di kepolisian sebagai Pamapta Polres Temanggung, Polda Jawa Tengah (Jateng). Ia lalu dipercaya menduduki jabatan Kaur Bin Ops Reskrim Polres Temanggung.
Irwan merupakan lulusan Akpol angkatan 1994 yang berpengalaman dalam bidang reserse. Setelah itu, Irwan Anwar kemudian melanjutkan pendidikan di Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK).
Lulus PTIK, Putra pasangan HM Anwar Patte dan almarhuma Hj Sinarwati Mas Alie ini, ditugaskan ke Polda Sumatera Utara (Sumut). Di Polda Sumut, Irwan menduduki jabatan sebagai Kapolsek Medan Teladan (Medan Kota) dan Kasat Narkoba Poltabes Medan (Polrestabes Medan).
Setelah itu, Irwan dimutasi sebagai Wakil Kepala Kepolisian Resor Binjai (Wakapolres Binjai).
lLulus Sespati

Saat bertugas di Polda Sumut, Irwan mengambil Sarjana Hukum dan Magister Humaniora di Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara. Dari Polda Sumut, Irwan Anwar lalu melanjutkan pendidikan Sekolah Staf dan Pemimpin (Sespim).
Lulus Sespim ayah dua anak masing-masing, Resky Eka Maharani dan Rangga Wirabrata Mahardika ini ditugaskan di Polda Metro Jaya sebagai Kabag Bin Ops Dit Reskrim dan Kasatreskrim Polres Metro Jakarta Utara.
Kemudian, Irwan dipercaya menduduki jabatan Kapolres Madiun Jatim, Waka Polres Metro Depok, KA SPN Polda Metro Jaya, Dirreskrim Polda NTB, Kasubdit 1 Dit Tipid Siber Bareskrim Polri dan Kapolretabes Makassar.
Enam bulan menjabat Kapolrestabes Makassar, pria berdarah Bugis Soppeng ini dimutasi menjadi Analis Kebijakan Madya Bidang Pidsiber Bareskrim Polri. Mutasi Irwan Anwar ini dalam rangka Sekolah Staf dan Pimpinan Tingkat Tinggi (Sespimti), untuk meraih jenjang kepangkatan perwira tinggi Polri (jenderal).
Setelah Sespimti, Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis menugaskan Irwan Anwar ke Polda Sumut, sebagai Dirreskrimum, dan 22 Desember 2020 mengangkatnya menjadi Kapolrestabes Semarang, Polda Jawa Tengah (02)
Pewarta : H. Listy : Editor : Bangsar