BLORA, WARTAJAVAINDO.COM – Sekarang ini banyak bermunculan media-media baru bukan hanya media cetak, namun sudah bertransformasi menjadi media elektronik dan media internet, Semua media tersebut tentu butuh tenaga jurnalis yang mempunyai kualitas dan mumpuni sehingga media-media tersebut dapat menyajikan informasi yang berkualitas,” Minggu (25/04/2021)
Seminar jurnalistik ini mengambil tema SUNKARA, Seminar Jurnalistik dalam Berkah Ramadhan, Pimpinan Komisariat Sultan Manshur Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah STKIP Muhammadiyah Blora mengadakan seminar jurnalistik, Dengan mematuhi prokes Covid-19, acara seminar di menghadirkan Sugie Rusyono, S.IP dan Ahmad Basirudin S. Kom, sebagai pembicara, selain itu acara yang digelar dihadiri kurang lebih 48 orang yang terdiri dari mahasiswa, siswa SMA/SMK, dan pekerja.
Sugie Rusyono, S.IP, wartawan dari Suara Merdeka juga aktivis ketika beliau berkampus di Malang, menyampaikan tentang Flamming Berita, maksudnya framing disini mengetahui bagaimana perspektif yang digunakan wartawan atau media massa ketika menyeleksi isu dan menulis berita,” ucapnya
“Seminar jurnalistik tersebut bertujuan mengenalkan kepada peserta yang hadir tentang apa itu berita, bagaimana prosesnya, sumber tulisan, jenis berita, hingga teknis pembuatan berita yang baik dan benar, Hal tersebut menjadi dasar seorang jurnalis dalam penulis berita, Penulis dapat menarik perhatian pembaca dengan mengangkat isu yang baru, tren, penting, kedekatan, kontroversi, ataupun eksklusif”, terangnya
Diadakannya kegiatan ini, besar harapan kami peserta di sini bisa menjadi jurnalis yang berkualitas, Dengan menguasai kemampuan jurnalistik peserta di sini bisa memahami cara kerja jurnalistik secara baik dan benar.
Hal senada juga disampaikan narasumber kedua Ahmad Basirudin S. Kom, mengatakan intervensi media yaitu menulis narasi dalam portal website yang dibagikan melalui versi lain di IG, Facebook, Youtube, sportify, dan lain sebagainya,” ungkapnya
Media telah mengalami transformasi yang pesat, Dulu kita hanya kenal media cetak saja, selanjutnya ada media elektronik dan digital, Media sangat berperan dalam kejurnalistikan dimana media menjadi alat untuk menyajikan tulisan yang ingin disampaikan.
Kegiatan seminar jurnalistik ini bertujuan agar kita berperan aktif dalam menyampaikan segala bentuk aspirasi atau sebagai penyambung daripada masyarakat, memperjuangkan nilai-nilai dari masyarakat untuk didengar oleh pemerintah atau kita pada umumnya melalui platform yang sudah banyak dikenal,” tambahnya
Sementara itu Diah selaku ketua Panitia, sangat berterima kasih kepada semua pihak yang telah membantu melaksanakan seminar tersebut dengan lancar, Karena dengan seminar tersebut harapanya peserta bisa belajar menjadi jurnalis yang menyajikan informasi yang berkualitas dan mumpuni.
Pewarta: Lilik yuliantoro/ Editor: Raja