Desa Petarangan Banyumas Akan Bangun Gedung Majelis Desa.

0 0
Read Time:1 Minute, 14 Second

BANYUMAS, WARTA JAVAINDO.COM

Tanah pekarangan yang berada di wilayah RT 01 RW 01 Desa Petarangan Kecamatan Kemranjen Kabupaten Banyumas dengan luas sekitar 40 ubin atau 560 meter persegi yang merupakan tanah hibah rencananya akan di bangun sebuah Gedung Majelis Baitul Al Muqodas.

Pohon-pohon yang berada di area lokasi yang nanti rencana nya mau di bangun gedung Majelis Baitul Al Muqodas, yang dibangun oleh yayasan Baitul Muqodam mulai dilakukan penebangan. ( Minggu 31/1/2021.)

Pimpinan Majelis Baitul Al Muqodas Habib Tohir Qolbi bin Segaf Hasan Al Jufri menjelaskan pada awak media Warta Javaindo bahwa rencana awal pembangunan gedung Majelis adalah seluas 40 ubin ( 560 meter persegi ) merupakan tanah hibah .

Rencana pembangunan Gedung Majelis Baitul Al Muqodas awalnya merupakan masukan atau inisiatif dari para jamaah, bahwa tujuan di bangunnya Gedung Majelis atau aula agar nantinya suasana kegiatan Mujahadah bisa lebih nyaman karena memiliki gedung yang lebih luas .

Dengan keterbatasan anggaran yang ada untuk rencana pembangunan Gedung Majelis yang di perkirakan memakan biaya sekitar 779 juta rupiah maka Yayasan Baitul Al Muqodam Desa Petarangan Kecamatan Kemranjen Kabupaten Banyumas mengharapkan sekali adanya bantuan dari dermawan untuk dapat menjadi donatur agar nantinya pembangunan Gedung Majelis Baitul Al Muqodas bisa terealisasi.

Tidak jauh dari lokasi rencana pendirian Gedung Majelis Baitul Al Muqodas juga terdapat pondok pesantren Manggungan.

Dijelaskan oleh Takhmir Masjid bahwa saat ini ruang pondok pesantren sedang dilakukan rehab ruangan yang nantinya digunakan untuk pengajian ibu-ibu dan saat ini juga membutuhkan uluran bantuan untuk menyelesaikan pembangunannya.

(Pewarta: Mugiono, Editor: Raja)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Bagikan :

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *