Danrem 072 Pamungkas Hadiri Grand Opening Wyndham Garden Hotel & Conference dan Ramada Hotel Yogyakarta

0 0
Read Time:1 Minute, 8 Second

SLEMAN, DIY, wartajavaindo.com – Danrem 072/Pamungkas, Brigjen TNI Bambang Sujarwo, S.H., M.Sos., M.M., menghadiri acara Grand Opening Wyndham Garden Hotel & Conference serta Ramada Hotel Yogyakarta yang berlangsung di Borobudur Grand Ballroom, Ramada by Wyndham Yogyakarta, Jalan Magelang Km 14, Caturharjo, Sleman, Yogyakarta, Kamis (23/1/2025).

Dalam sambutannya, Founder of Sun Motor Group, Imelda Sundoro, menyampaikan rasa syukur atas suksesnya penyelenggaraan acara tersebut. Ia juga menjelaskan bahwa area hotel ini memiliki luas lebih dari 5 hektar dengan berbagai fasilitas unggulan.

“Kami bangga dapat menghadirkan fasilitas seperti jogging track, lapangan olahraga multifungsi, kolam renang, gym, dan spa,” ungkap Imelda.

Pada kesempatan yang sama, Menteri Pemuda dan Olahraga RI, Ario Bimo Nandito Ariotedjo, mengapresiasi kehadiran fasilitas olahraga di hotel ini.

“Hotel ini menjadi satu-satunya akomodasi yang menyediakan fasilitas olahraga yang sangat lengkap. Kami dari Kemenpora sangat menghargai kontribusi ini untuk mendukung pembinaan atlet dan meningkatkan kesehatan masyarakat,” ujar Ario.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Widiyanti Putri Wardhana, turut menyampaikan pandangannya tentang potensi besar hotel ini dalam mendukung sektor pariwisata di Yogyakarta.

“Daerah Istimewa Yogyakarta merupakan salah satu provinsi dengan jumlah usaha akomodasi tertinggi di Indonesia. Kehadiran hotel ini akan memperkuat citra Yogyakarta, baik di tingkat nasional maupun internasional,” paparnya.

Acara ini diharapkan menjadi momentum penting dalam pengembangan sektor pariwisata, ekonomi kreatif, serta fasilitas olahraga di Indonesia.

(Penrem 072/Pamungkas)

 

Lee anno

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Bagikan :