BUPATI BLORA BUKA MUSCAB PRAMUKA KABUPATEN BLORA TAHUN 2021

0 0
Read Time:2 Minute, 5 Second

BLORA, WARTAJAVAINDO -Bupati Blora, H. Arief Rohman, S.IP., M.Si., membuka musyawarah cabang (Muscab) Gerakan Pramuka Kwarcab Blora Tahun 2021 di Pendopo Rumah Dinas nya, Rabu (16/6/2021) pagi.

 

Berdasarkan laporan Ketua Panitia, Kak Soeyono, Muscab ini memiliki 4 tujuan, yaitu untuk mengevaluasi pelaksanaan Program Kerja Kwarcab Gerakan Pramuka Blora Masa Bhakti 2016-2021, Acara ini dihadiri oleh seluruh Pengurus dan anggota Kwarcab Gerakan Pramuka Blora ;

 

“menyusun Rencana Kerja Kwarcab Gerakan Pramuka Blora Masa Bhakti 2021-2026; mempertanggungjawabkan pelaksanaan tugas Pengurus Kwarcab Gerakan Pramuka Blora Masa Bhakti 2021-2026; dan menyusun Kepengurusan Kwarcab Gerakan Pramuka Blora Masa Bhakti 2021-2026”.

 

Bupati H. Arief Rohman, yang juga masih menjabat sebagai Ketua Kwarcab Blora sekaligus Kamabicab ini mengajak seluruh anggota Pramuka bisa bersama-sama, sesarengan ikut menangani pandemi Covid-19.

 

“Saat ini kasus Covid-19 di Kabupaten Blora sedang naik. Maka dari itu, kita berharap Pramuka bisa ikut mengambil peran, Bantu kami untuk terus mengampanyekan gerakan 5M dan 3T agar penularan bisa kita tekan,” ucapnya

Gerakan 5M dan 3T yang dimaksud adalah Memakai Masker, Mencuci Tangan, Manjaga Jarak, Menjauhi Kerumuman, dan Mengurangi Mobilitas, kemudian Testing, Tracing, dan Treatment.

 

Sementara itu khusus tentang Muscab ini, Bupati Arief Rohman mengajak kepada Pramuka Blora untuk memanfaatkan kegiatan ini sebagai media silaturahim dan konsolidasi dalam merencanakan kegiatan kepramukaan selama lima tahun mendatang.

 

“Manfaatkan betul-betul untuk memilih kepengurusan masa bakti lima tahun mendatang, rencana strategis, dan perumusan program-program unggulan Gerakan Pramuka di Blora yang mampu meningkatkan kualitas dan kuantitas pembinaan generasi muda dalam menghadapi tantangan global,” ujar Bupati Arief Rohman dalam sambutannya.

 

Dirinya juga meminta agar Gerakan Pramuka mampu memberikan pembinaan dengan memanfaatkan teknologi dan informasi yang ada.

 

“Tetapi pembinaan tersebut jangan sampai terlepas dari kaidah pembinaan yang sudah ditetapkan dalam Gerakan Pramuka, yaitu Prinsip Dasar Kepramukaan dan Metode Kepramukaan,” lanjutnya.

 

Pihaknya berharap Gerakan Pramuka menjadi pelopor dalam mewujudkan generasi muda yang beriman bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, cinta kepada tanah air dan bangsa Indonesia, dan memiliki kemampuan, keterampilan, serta keahlian yang dibutuhkan oleh dunia kerja, serta mampu menjawab tantangan zaman di era modern.

 

Bupati juga mengajak seluruh elemen dalam Gerakan Pramuka di Blora untuk menyukseskan visi Kabupaten Blora, yaitu Sesarengan mBangun Blora, sesuai kapasitas yang dimiliki oleh Gerakan Pramuka.

 

“Melalui musyawarah cabang Gerakan Pramuka ini, utamakan kebersamaan, pengambilan keputusan dengan mufakat, dan pilihlah kader-kader terbaik untuk menjalankan amanah Muscab dalam bingkai kepengurusan Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Masa Bakti 2021-2026”, pungkas Arief.

Pewarta Lilik Yuliantoro/Editor Raja

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Bagikan :

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *