12 Mei 2025

wartajavaindo.com

LUGAS | CEPAT | TERPERCAYA

Bumi Sukowati (Kabupaten Sragen) Berulang Tahun ke 277

0 0
Read Time:2 Minute, 18 Second

SRAGEN, Wartajavaindo.com

(Senin, 15 Mei 2023). Kabupaten Sragen sendiri mempunyai julukan atau nama lain yang terkenal yaitu “BUMI SUKOWATI”.

Fakta sejarah nama tersebut sudah di kenal sejak masa kekuasaan Kerajaan (Kasunanan) Surakarta.Dan kenapa disetiap tahun pada tanggal 27 Mei selalu di peringati sebagai hari jadi Kab Sragen, itu di karenakan saat pertama kali Pangeran Mangkubumi (Sri Sultan Hamengku Buwono I) menancapkan tonggak kekuasaan nya di Kabupaten Sragen setelah dalam perjuangan nya melawan penjajah Belanda pada tanggal 27 Mei 1746 di desa Pandak, Karangnongko.

Maka dari itu sampai saat ini setiap tanggal 27 Mei selalu di peringati sebagai hari jadi Kab5 Sragen.

 

Pemerintah Kabupaten Sragen pada tahun ini sudah menyiapkan serangkaian agenda atau event untuk menyambut dan memperingati hari jadi Kabupaten Sragen yang ke 277.

Dalam memperingati hari jadi Kabupaten Sragen kali ini mempunyai tema “GOTONG ROYONG NYAWIJI KANGGO SUKOWATI”, yang dalam terjemahan bebas nya mempunyai arti warga Kabupaten Sragen diharapkan dapat bersatu padu, bergotong-royong demi membangun Bumi Sukowati (Kabupaten Sragen).

 

Seperti dilansir dari Instagram @kominfo.sragen pada tanggal (5/5/2023) berikut jadwal acara selengkapnya.

1.Parade Musik Etnik dan Tradisional pada tanggal 10-11 mei 2023 pukul 15:30 WIB-selesai di OW New Kemukus.

2.Lomba Mancing pada tanggal 13 Mei 2023 di Kolam Taman Sukowati pukul 07:30 WIB-selesai.

3.Parade Musik Campursari pada tanggal 13 Mei 2023 pukul 19:30 WIB- selesai di Alun-Alun Tangen.

4.Burung Ocehan pada tanggal 14 Mei 2023 pukul 07:30-selesai di Taman Harmoni.

5.Sragen Bersholawat pada tanggal 19 mei 2023 di Lapangan Glonggong Gondang pukul 19:30 WIB-selesai.

6.Fun Bike Tour de Sragen pada tanggal 20 Mei 2023 pukul 06:30 WIB dengan start dari Alun-Alun Sasono Langen Putro dan finish di OW Bayanan.

7.Sragen Runner pada tanggal 21 Mei 2023 pukul 05:30 WIB-selesai dengan start sampai finish di Taman Harmoni.

8.Upacara Hari Jadi Sragen Tahun 2023 pada tanggal 27 Mei 2023-selesai di Lapangan Taruna.

9.ANTV Kangen Joget pada tanggal 27 Mei 2023-selesai di Alun-Alun Sasono Langen Putro.

10.Karnaval Pembangunan pada tanggal 28 Mei 2023 pukul 13:00 WIB-selesai di Jalan Raya Sukowati.

11.Pagelaran Wayang Kulit pada tanggal 29 Mei 2023-selesai di Mondokan.

12.Sragen Kreatif Festival pada tanggal 31 Mei 2023 pukul 07:30 WIB-selesai di GOR Diponegoro.

13.Sragen Expo pada tanggal 31 Mei – 1 Juni 2023 pukul 07:30 WIB di GOR Diponegoro.

14.Festival Musik dan Sragen Award pada tanggal 5 Juni 2023 pukul 19:30 WIB-selesai di Gedung Sasana Manggala Sukowati.

Kapan lagi singgah ke Kabupaten Sragen kalau tidak sekarang. Sekaligus datang untuk meramaikan hari jadi Kabupaten Sragen yang ke 277 tahun 2023 ini.

Laporan: Dodik Siswoko.

Editor Raja.

Happy
Happy
100 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Bagikan :

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *