WONOSEGORO BOYOLALI, WARTAJAVAINDO.COM- Balai Latihan Kerja (BLK) Masyithoh, yang berlokasi di lingkungan pondok pesantren Masyithoh Bolo RT. 08 RW 05 Desa Bolo Kecamatan Wonosegoro Kabupaten Boyolali, diresmikan pada hari ini (Sabtu, 10/04/2021)
Balai Latihan Kerja (BLK) ini bertujuan untuk memberikan bekal ketrampilan bagi para santri setelah nanti kembali terjun dimasyarakat lingkungannya masing-masing.
Selama dipondok pesantren tersebut para santri selain digembleng dengan berbagai disipiln ilmu agama (Islam) juga ditempa dengan ilmu dan ketrampilan lain nya, sesuai dengan bakat dan keahlian masing-masing para santri, agar nanti dalam mengarungi kehidupan dikemudian hari tidak canggung dalam mencari pekerjaan, karena sudah dibekali ilmunya.
Acara peresmian BLK Komunitas Masyithoh yang bersinergi dengan Kemnaker ini dihadiri oleh beberapa tokoh terkemuka. Diantaranya dari DPR RI Rahmd Handoyo S. Pi, MM Fraksi PDIP, dari DPR Propinsi Jawa Tengah Ir.Cahyo Sumarso, Bupati Boyolali, Kepala Dinas Diskopnaker Boyolali Kabupaten Boyolali Syawalludin,AP, M.Si, Camat Wonosegoro Darmadi, SH, Danramil, Polsek , Kepala Desa Se Kecamatan Wonosegoro, Ketua Tanfidhiyah dan Syuriah NU serta Tokoh Masyarakat sekitar nya.
Suhono, Kepala BLK Masyithoh Wonosegoro Boyolali berpesan kepada santriwan / santriwati yang mengikuti pendidikan, pelatihan di BLK ini diharapkan untuk benar-benar bisa memanfaatkan ilmunya di lingkungan masing-masing dan selalu dapat menjaga nama baik BLK dimata masyarakat umumnya.
Ditempat yang sama, Kyai Syamsudi selaku pengasuh Pondok Pesantren Masyithoh Desa Bolo Kecamatan Wonosegoro Boyolali ini juga menyampaikan harapan yang sama kepada anak asuh / santrinya untuk bisa mengamalkan ilmu yang sudah diapat selama digodog di Pondok Pesantren ini.
Pewarta: Suhono/ Editor : Raja.