GROBOGAN. WARTA JAVAINDO.COM
Peristiwa yang mencekam di hari Jumat tanggal 5 Februari 2021 sekitar pukul 09.00 Wib, di Dusun Sandi Rt. 03 Rw. 05 Desa Sedayu Kecamatan Grobogan Kabupaten Grobogan telah terjadi seorang laki-laki meninggal dunia diduga gantung diri.
Pelaku gantung diri ini seorang laki-laki bernama Ratnoto (72). Kakek tersebut ditemukan gantung diri di kusen pintu dapur sekitar pukul 09.00 Wib.Informasi yang dihimpun oleh Tim Media Wartajavaindo Grobogan menyebutkan bahwa, peristiwa gantung diri itu pertama diketahui oleh Irma (saksi 1). Saat itu, Irma hendak mengantar nasi untuk korban, kemudian Irma masuk ke dalam rumah korban dalam keadaan tertutup namun tidak terkunci, setelah itu Irma masuk kedalam rumah dan menuju dapur rumah sesampainya di ruang belakang rumah sudah melihat korban tergantung di sebuah kusen pintu dapur, melihat kejadian tersebut Irma berteriak minta tolong setelah itu datang Sutoyo (saksi 2), Yusno (saksi 3) dan Harto (saksi 4), karena saksi 2 merasa kasihan melihat korban kemudian berinisiatif memotong tali tampar plastik warna kuning yang terikat di leher koban dan menurunkan korban setelah itu bersama-sama dengan saksi 3 dan 4 membawa korban masuk kedalam rumah.
Atas kejadian tersebut saksi 2 memberitahukan kepada Kepala desa dan meneruskan laporan ke Polsek Grobogan selang beberapa menit datang petugas dari polsek Grobogan bersama tim inafis Polres Grobogan serta tim medis Puskesmas kecamatan Grobogan mendatangi TKP dan melakukan olah TKP serta melakukan pemeriksaan luar terhadap jenazah korban.
Ketika di hubungi oleh Tim Media Wartajavaindo Grobogan ,
Kapolsek Grobogan IPTU Parjin, SH,MH. membenarkan kejadian tersebut, dan dari olah TKP bahwa Korban gantung diri dengan tali tampar plastik warna kuning dengan panjang 150 cm yang di ikatkan pada kusen pintu dapur ruang belakang rumah, dan tidak ditemukan adanya tanda-tanda penganiayaan atau kekerasan pada tubuh korban. Dari keterangan pihak keluarga korban mempunyai riwayat penyakit darah tinggi dan rematik. Setelah selesai melaksanakan olah TKP dan pemeriksaan luar terhadap jenazah Korban pihak keluarga korban sudah menerimakan kejadian tersebut dan tidak dilakukan outopsi dan telah membuat surat pernyataan, selanjutnya Korban diserahkan kepada pihak Keluarga untuk dimakamkan, “terang Kapolsek Grobogan Iptu Parjin SH MH.
Reporter: Media Wartajavaindo BANU DM
Editor : Raja