Desa Ngandong Kecamatan Eromoko Berbenah Menuju Desa Wisata Gunung

0 0
Read Time:1 Minute, 13 Second

WONOGIRI, WARTA JAVAINDO.COM

Berada di ketinggian 620 m diatas permukaan laut desa Ngandong Kecamatan Eromoko giat berbenah guna mewujudkan impian masyarakat yang di nakhodai oleh Kepala desa Eko Supriyanto. Kepala desa yang sudah mencapai 3 periode ini menuturkan kepada warta javaindo di rumahnya belum lama ini.

Desa Ngandong terdiri dari 12 dusun topografi desa ini berbukit-bukit dengan mayoritas masyarakatnya bertani, boleh dibilang walaupun di atas gunung dan perbukitan sepanjang mata memandang ke bawah terlihat hamparan persawahan dengan terasering yang ijo royo-royo dan hamparan air Waduk Gajah Mungkur. Jalan penghubung antar dusun maupun jalan protokol semua sudah di cor beton walau keadaan tanjakan dan turunan yang tajam.

Guna mewujudkan Desa Ngandong menjadi desa wisata kepala desa dan perangkat desa tidak henti-hentinya mendorong masyarakat untuk menggali potensi yang ada di antaranya:
1. Dengan menggandeng Dinas Perdagangan dan Perindustrian memberi pembinaan kepada 16 kelompok pengrajin topeng di Dusun Ngandong Bun Pakel, Karang Tengah, dan Sidorejo.
2. Mengoptimalkan penanaman kakao dan durian dengan mengalokasikan 15 juta/tahun dan saat ini sudah banyak durian yang berbuah.
3. Memperindah lingkungan dusun yang menuju akses Wisata Embung Gunung Panggung.

Satu hal yang membuat risau Kades Eko Supriyanto saat ini adalah dengan adanya wabah corona yang sampai saat ini belum juga berakhir, membuat para pengrajin topeng berhenti berkarya karena pemasaran dari Bali, Jogja, dan Ponorogo juga berhenti.
Ujar Eko Supriyanto kades yang juga pengusaha angkutan pasir “Putri Anugerah Group” mengakhiri perbincangannya dengan media ini

(Pewarta: Try, Editor: Raja)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Bagikan :

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *