SEKADAU – WARTA JAVAINDO, Polda Kalbar – Dalam suasana bulan suci Ramadhan 1446 H, Polsek Belitang Hilir mengadakan kegiatan berbagi takjil kepada masyarakat pada Sabtu (15/3/2025). Kegiatan ini berlangsung di depan Mapolsek Belitang Hilir pada pukul 16.30 WIB.
Kapolsek Belitang Hilir, IPTU Triyono, memimpin langsung pembagian takjil bersama anggota dan Bhayangkari. Puluhan paket takjil yang berisi makanan ringan dan minuman dibagikan kepada pengendara yang melintas sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang masih dalam perjalanan menjelang berbuka puasa.
“Semoga kegiatan ini bermanfaat dan bisa membantu masyarakat yang belum sempat berbuka di rumah,” ujar IPTU Triyono saat menyerahkan takjil.
Dalam kesempatan itu, IPTU Triyono juga mengimbau masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), khususnya selama bulan Ramadhan.
“Ketika melaksanakan shalat tarawih, pastikan rumah dalam keadaan terkunci dan aman. Hindari membawa barang berharga secara berlebihan serta selalu waspada terhadap lingkungan sekitar,” pesannya.( Danil )