18 Mei 2025

wartajavaindo.com

LUGAS | CEPAT | TERPERCAYA

JP Art Gallery Kemukus Menghadiri Undangan Kelompok Perjamuan di Bayuwangi

2 0
Read Time:1 Minute, 16 Second

SRAGEN, wartajavaindo.com

Perwakilan dari JP Art Gallery berangkat ke Bayuwangi pada hari Kamis ( 27/07/2023) atas undangan dari kelompok Seniman Banyuwangi.

 

Acara meja perjamuan sendiri dibuat untuk memberikan wadah kepada para seniman muda daerah dengan menyatukannya menjadi suatu “pesta seni” sebagai ajang apresiasi karya di bidang seni rupa, seni media rekam, seni pertunjukan dan juga sastra.

Kelompok perjamuan itu terdiri dari beberapa akademisi diantaranya Septinia Banderas dari Poliwangi jurusan pariwisata, Candra Manik dari Universitas Malang jurusan seni rupa, Gilang Widyawan Dwi Anugrah Universitas Malang jurusan seni rupa, Nadira Andalibtha dari ISI Yogyakarta jurusan film dan televisi, Aulia Kharisma Maharani Universitas Jember jurusan hukum dan Galang Aji dari Universitas Brawijaya jurusan seni rupa murni.

 

Acara meja perjamuan tersebut di laksanakan pada tanggal 24-29 Juli 2023 dengan bertempat di Gedung Juang 45 Banyuwangi dan mengangkat tema” Kencan Klasik Dalam Sudut Yang Terbatas”.

 

Tujuan dari acara tersebut ialah untuk mengapresiasi karya pada seniman muda yang telah mempelajari seni di dalam dan luar daerah.Sebagian karya dari proses pembelajaran mereka patut di beri dukungan penuh melalui pameran seni.

 

Dalam pameran tersebut juga di hadirkan beberapa karya seni rupa diantaranya karya Alm Bani Amora,Alm Mbah Moses Misdy,Rendra Sanjaya dan masih banyak lagi yang lainnya.Juga di hadiri pula oleh 10 peserta kurasi,10 tamu undangan,dan 15 peserta komunitas.

 

Semoga dengan di undangnya perwakilan JP Art Gallery Kemukus di acara tersebut bisa menambah wawasan,gagasan serta ide untuk menjadikan JP Art Gallery yang bermanfaat bagi semua lapisan masyarakat.

(Dodik Siswoko)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Bagikan :

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *