560 Paket Zakat Dibagi Oleh Yayasan Al-Fadhilla 

0 0
Read Time:58 Second

 

DEMAK, WARTAJAVAINDO.COM

Mengadakan kegiatan penerimaan zakat fitrah sebagai kewajiban umat muslim dan beragama Islam. Kegiatan tersebut meliputi penerimaan dan melakukan penyaluran zakat fitrah kepada siswa yayasan AL-FADHILA yang kurang mampu atau anak yatim. (15-04-2024)

Menurut salah satu guru, Novia Ersalina Dewi, S.Pd., bahwa salah satu tujuan dari kegiatan zakat fitrah ini adalah melaksanakan kewajiban agama bagi siswa sehingga zakat fitrah dapat disalurkan kepada yang kurang mampu atau anak yatim.

 

Selanjutnya Novia Ersalina Dewi S.pd mengatakan bahwa zakat fitrah yang di salurkan ini berupa zakat yang dikategorikan bagi yang kurang mampu,  janda dan anak yatim.

 

Setelah melaksanakan penutupan kegiatan pesantren Ramadhan oleh kepala sekolah Drs.Fandholi Busron yang di laksanakan di YAYASAN (SMP DAN SMA) AL-FADHILA, guru beserta siswa osisnya langsung berbagi zakat membagikan ke rumah-rumah yatim, janda, fakir, miskin yang berhak di sekitar yayasan tersebut yang bertemakan ‘SUCIKAN HATI PERBANYAK AMAL SOLEH TINGKATKAN KEIMANAN DAN KETAKWAAN DI BULAN RAMADHAN’.

Kegiatan yang di laksanakan di 4 desa yang berada di Kec.Wonosalam Kab. Demak berjalan dengan lancar. Semoga apa yang sudah di berikan bermanfaat bagi penerima.

 

Reporter : Anang Hadi sucipto

Editor Raja

Editor.

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Bagikan :

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *