Ngopi Gayeng Bersama Dandim 0719 Jepara, Soroti Parahnya Kerusakan Jalan

JEPARA-Wartajavaindo.com
Kerusakan ruas Jalan di Kabupaten Jepara mulai dari Jalan Nasional, Provinsi dan Kabupaten bukanlah rahasia lagi. Minggu 26/3/2023) Dandim 0719 Jepara menerima kunjungan mbah Cholil salah seorang aktivis Jepara yang getol menyuarakan kerusakan jalan sambil ngopi bareng di ruangannya.
Pada kesempatan itu mbah Cholil menyampaikan keluhannya terkait jalan yang rusak parah hampir diseluruh penjuru kota Jepara. Mbah Cholil berharap sinergitas seluruh jajaran instansi pemerintah termasuk Kodim 0719 bersama sama mengawal aspirasi masyarakat soal perbaikan jalan,
” sebagai bagian dari masyarakat saya merasa prihatin melihat kondisi jalan di Jepara yang hancur lebur seperti kali asat, tentu berharap Pj Bupati bersama dinas terkait segera menuntaskan perbaikannya agar masyarakat nyaman dalam berkendara dan mengurangi resiko kecelakaan serta memperlancar kegiatan para pelaku usaha,” kata mbah Cholil
Dandim 0719 Letkol Inf Muhammad Husnur Rofiq menyambut positif gagasan mbah Cholil soal perbaikan jalan di Kabupaten Jepara. Kondisi kerusakan jalan memang menjadi perhatian seluruh masyarakat Jepara,
“Hal ini sangat wajar jika perlu kita kawal bersama agar perbaikan tuntas sebelum Lebaran, masyarakat diminta sabar dan berhati hati saat berkendara agar tidak mengalami kecelakaan,” tutur Dandim.
Lanjut kata Dandim, ” saya siap membackup setiap usulan dan gagasan masyarakat sepanjang masih satu visi dengan program pemerintah dalam pembangunan Jepara menuju lebih baik,” tegas Dandim.
Dalam hal kerusakan jalan di Jepara, masyarakat kita perlu berpikir positif dalam menyikapinya. Pemerintah Kabupaten Jepara sudah berkoordinasi dengan para pihak tentunya sesuai kewenangan pengelolaan jalan terlebih pada dinas terkait yakni DPUPR Kabupaten Jepara,
” terkait jalan yang rusak, pemda secara inten berkoordinasi baik dengan pemerintah Pusat, Provinsi dan Kabupaten dalam hal ini DPUPR sesuai kewenangan masing pengelolaan jalan,” tandas Dandim
Dandim berharap perbaikan jalan kelar sebelum Lebaran tiba sehingga memberikan kenyamanan kepada masyarakat pengguna jalan,
” saya melihat perbaikan jalan sudah mulai dikerjakan bersama sama susai kewenangannya, pesan saya selaku Dandim 0719, mari bersama sam kita dukung setiap program pemerintah dalam mensukseskan pembangunan yang secara merata untuk kesejahteraan masyarakat Jepara,” pungkas Dandim
Selesai pertemuan santai mbah Cholil menyampaikan ucapan terima kasih atas sambutan Dandim 0719 Letkol Inf M Husnur Rofiq yang sangat ramah dan bersahaja juga telah bersedia menanggapai keluhan masyarakat terkait jalan rusak di Jepara,
“Jepara beruntung punya komandan kodim yg bersahaja, merakyat peduli dengan kemajuan Jepara tercinta, ikut serta mendorong kemajuan Jepara serta mendorong pemda agar segera membereskan jalan jalan yang rusak sebelum lebaran sudah mulus, sehingga memperlancar roda perekonomian Jepara,” ungkap mbah Cholil.
Masih kata mbah Cholil bahwa hal ini patut kita apreasi setinggi tingginya pada beliau, matur suwun bapak Dandim Letkol Inf M Husnur Rofia,” ucap mbah Cholil sembari pamer senyumnya yang menawan 🙂
Rept E John/Raja