Daily Report Mahasiswa KKN-IK Di Desa Kandangmas Dawe Kudus.

0 0
Read Time:1 Minute, 28 Second

KUDUS, wartajavando.com – Hari sabtu (24/09) Mahasiswa KKN-IK Kandangmas melakukan beberapa kegiatan, meliputi berziarah sekaligus membuat video dokumenter di Punden Kramat Masin Raden Dewi Ayu Nawangsih dan Raden Bagus Rinengku , membuat video dokumenter di Bendungan Logung dan ikut serta dalam acara Bulan Bakti Karang Taruna.

Sekitar pukul 08.00 WIB mahasiswa KKN-IK Kandangmas berziarah di punden kramat Raden Dewi Ayu Nawangsih dan Raden Bagus Rinengku serta melakukan tahlil bersama yang diikuti semua mahasiswa KKN-IK dan di pimpin oleh bapak modin punden Masin. Setelah itu, kegiatan dilanjut dengan pembuatan video dokumenter yang dibuat untuk menindaklanjuti salahsatu program kerja KKN-IK Kandangmas dengan narasumber Bapak Sumartono. Dalam video tersebut beliau menjelaskan informasi terkait sejarah keramat punden masin yaitu tentang kisah cinta sejati Raden Dewi Ayu Nawangsih dan Raden Bagus Rinengku.

Pada pukul 15.00 WIB mahasiswa KKN-IK di Desa Kandangmas mempersiapkan diri untuk membuat video dokumenter di Bendungan Logung. Didampingi oleh Bapak Suhardi untuk berkeliling di waduk logung dengan menaiki perahu. Pengambilan video dilakukan dengan menggunakan drone karena perangkat canggih ini mampu mengambil gambar atau video dengan berbagai angle serta dari jarak yang tak terbatas. Pembuatan video dokumenter ini dilakukan dari pukul 15.00 WIB s/d 17.00 WIB.

Kegiatan malam harinya yang dilaksanakan sekitar pukul 19.00 WIB KKN IK Desa Kandangmas ikut berpartisipasi dalam acara yang diadakan oleh Karang Taruna di Gedung Serbaguna. Acara ini bertema Bulan Bakti Karang Taruna untuk memperingati masa bakti atau Harlah Karang Taruna yang ke 62. Selain dari KKN IK acara ini juga dimeriahkan oleh Anggota PSHT, Siswa siswi MTS Matholi’ul Falah, Dan SD 5 Kandangmas turut dalam mengikuti pentas seni. Bapak H. Sofwan selaku kepala desa Kandangmas juga turu menghadiri acara tersebut. Acara ini selesai pada pukul 22.30 WIB.

 

Ramidi .

Editor Raja

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Bagikan :

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *