18 Mei 2025

wartajavaindo.com

LUGAS | CEPAT | TERPERCAYA

MPC PEMUDA PANCASILA GELAR TASYAKURAN HUT KE 62

0 0
Read Time:2 Minute, 21 Second

 

JEPARA – WARTAJAVAINDO.COM

Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila Kabupaten Jepara menggelar Tasyakuran Hari Ulang Tahun yang ke 62. Acara tersebut dilaksanakan di Gedung Wanita jalan Hos Cokroaminoto, Demaan VII, Demaan, Kecamatan Jepara, kabupaten Jepara, Jawa Tengah. Minggu, 31/10/2021

 

Hadir dalam.acara tersebut diantaranya Ketua MPC Pemuda Pancasila Murdianto, SH, Ir. Wasianto selaku yang mewakili bupati Jepara, Perwakilan dari Polres, perwakilan dari Kodim 0719, ketua DPC PDIP Andang Wahyu Triyanto , Sekjend MPW PP Jateng, ketua URC kabupaten jepara, ketua PAC PP dan Ranting dari seluruh wilayah kabupaten jepara serta tamu undangan diantaranya ketua umum ALMI Edi Prasadja beserta pengurus dan anggota.

 

Murdianto menyampaikan dalam pidatonya bahwa hingga saat ini anggota Pemuda Pancasila di seluruh wilayah kabupaten jepara hampir mencapai tiga ribuan (3000).

 

” Ormas kita adalah ormas terbesar di Jepara bahkan di seluruh Indonesia, kita harus mampu bersinergi dengan pemerintah melalui lembaga atau instansi pemerintah yang ada, bersinergi dengan lembaga lembaga non pemerintahan dan bersinergi dengan masyarakat. Kita harus bisa menjadi contoh bagi ormas ormas lain dan menjaga hubungan baik,” katanya

 

Dia menambahkan:

” kita perlu segera membanahi dan penertiban administrasi, sehingga mampu memantau target sesuai ketentuan. Jangan takut bersaing di lapangan akan tetapi tetap mengedepankan menjaga hubungan yang baik antara ormas satu dengan yang lainnya. Jangan melawan jika tidak dimulai, ” imbuhnya dengan semangat.

 

Ketua DPC PDIP yang biasa dipanggil mas Andang lebih menekankan kondusifitas di wilayah kabupaten Jepara, jika situasi kondusif maka pembangunan akan berjalan lancar sesuai apa yang sudah direncanakan, pemerintah mampu menyelesaikan dengan tanpa banyak kendala. Soal kerukunan Andang menyinggung bahwa

 

“setiap perselisihan diutamakan mediasi yang baik dengan menjunjung azas Pancasila tentunya dan tidak perlu dengan adu fisik, kata orang jawa menang tanpa ngasorake, jika kita menang tanpa ngasorake maka iklim kondusif akan terjaga dan bisa sinergi, ” tandasnya.

 

Ir Wasiyanto selaku yang mewakili bupati jepara mengapresiasi kepada ormas Pemuda Pancasila yang sudah mencapai usia 62 tahun dan pada hari ini berulang tahun. Ia berpesan kuatnya sebuah organisasi apabila

 

 “dalam berorganisasi lebih mementingan kepentingan bersama diatas keperingan pribadi, hal ini dimaksudkan agar organisasi kuat karena ada kesatuan dan kebersamaan sekalipun berlatar belakang yang berbeda beda kemudian teratur dan tertib juga kondusif serta mampu mengendalikan diri, ” cetusnya

 

Sekjend MPW jawa tengan selaku yang mewakili ketua MPW jawa tengah memberikan pesan moralnya dimana sebagai ormas terbesar harus mampu menunjukkan kebesarannya dan menjadi contoh yang baik dimasyarakat,

 

“jangan menakut nakuti masyarakat tetapi kita mampu mengayomi masyarakat dan mendampingi dalam usaha untuk mendapatkan keadilan melalui kebijkan pemerintah. Agar semua kebijakan pemerintah berpihak kepada masyarkat, ” tegas sekjen

 

Acara tasyakuran HUT Pemuda Pancasila telah berjalan dengan lancar, tertip dan aman dan ditutup dengan pemotongan tumpeng serta hiburan hiburan. Dalam penyelengaraan HUT tersebut telah seauai dengan anjuran pemerintah dengan tertip prokes ketat mulai dengan memakai masker dan menjaga jarak.

 

Pewarta E John, Editor Radja

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Bagikan :

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *