MELEBIHI AS JALAN, DUA TRUCK ALAMI LAKALANTAS DI JALAN KERTEK – PARAKAN  

0 0
Read Time:1 Minute, 12 Second

WONOSOBO, MEDIAJAVAINDO.COM – Kembali terjadi Lakalantas yang melibatkan dua kendaraan di Jalan Kertek – Parakan turut Dusun Gondang Desa Candimulyo Kecamatan Kertek. Kendaraan yang terlibat dalam peristiwa tersebut adalah Kbm Truck dengan Noreg H 1784 FZ dengan Kbm Truck Box Noreg H 8239 AG, Sabtu (21/8).

 

Adanya peristiwa ini, Kasat Lantas Wonosobo AKP Sugito menjelaskan Kronologis kejadian, bermula Kbm Truck Noreg H – 1784 – FZ bermuatan kaca dari arah parakan menuju Wonosobo dikemudikan Maskur (53) berpenumpang Wahyudi (42), menjelang lokasi kejadian di jalur lalulintas yang sepi serta jalan lurus dan menurun panjang diduga Kbm tersebut melaju terlalu kekanan melebihi as jalan dan tidak bisa dikendalikan hingga berbenturan dengan Kbm Truck Box Noreg H – 8239 -AG yang melaju dari arah berlawanan dari kertek menuju Parakan yang dikemudikan Sugianto (45) berpenumpang Bambang Untoro (40).

 

“Karena jarak terlalu dekat terjadilah benturan diantara Kbm truk tersebut. Tidak ada korban jiwa MD dalam kejadian ini, namun kedua Kbm mengalami kerusakan dengan perkiraan kerugian material mencapai 15 juta,” beber Kasat Lantas.

 

AKP Sugito menambahkan, dalam kejadian ini juga mengakibatkan kedua pengemugi dan kedua penumpang yang semuanya warga Semarang mengalami luka ringan dan dalam keadaan sadar dirawat di RS PKU Wonosobo.

 

“Pengemudi Kbm Truck mengalami luka sobek kaki kiri dan memar bahu kiri, juga pengemudi mobil Box mengalami memar kaki kanan, lecet tangan kanan kiri, dan begitu juga kedua penumpang Kbm truk dan box mengalami luka ringan, “ ungkap Sugito. (tim media) editor Raja.

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Bagikan :

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *