Tim Lawyer & Gebrak Kec Gubug Berbagi Masker Gratis Di Pandemi Covid-19 Di Kecamatan Gubug-Grobogan
GROBOGAN. WARTAJAVAINDO.COM –
Pandemi Covid-19 berdampak pada seluruh aspek kehidupan. Namun Indonesia yang kini menuju bonus demografi dengan banyaknya anak muda, dinilai bisa bertahan dari dampak corona,dan di tengah pandemi Covid19 ini memakai masker menjadi hal wajib guna mencegah penularan.
Iwan Sanusi, SH
Seorang Lawyer Muda asal Desa Tungu Kecamatan Godong Kabupaten Grobogan yg mampu berkomunikasi dengan kalangan anak muda, ikut serta menjadi wadah kreativitas anak muda di tengah pandemi dan mengingatkan masyarakat akan pentingnya menggunakan masker di tengah pandemi. Dengan bekerja sama dgn Gebrak (Gerakan Bersama Rakyat) Kota Gubug Kecamatan Gubug
Semangat gotong royong sebagai bentuk solidaritas untuk mengurangi beban warga masyarakat terus tumbuh di tengah pandemi virus Corona (COVID-19). Seperti yang terjadi di Kota Gubug Kecamatan Gubug Kabupaten Grobogan,Tim Lawyer & Gebrak (Gerakan bersama Rakyat) bergotong royong bersama membagikan masker gratis hingga kepada pengguna jalan maupun Masyarakat setempat di bundaran Pertigaan Gubug pada hari Minggu tanggal (20/02/2021) kemarin .
Bukan hanya Tim Lawyer yang ikut membagikan masker Gratis namun Gebrak (Gerakan bersama Rakyat)sejumlah 20 orang kalangan anak muda mudi yg di prakarsai oleh Iwan Sanusi,SH dan Rizal setempat juga ikut berpartisipasi membagikan masker kepada warga masyarakat.
Kepada Tim Media Wartajavaindo Grobogan
Iwan Sanusi,SH seorang Advokat muda asal Desa Tungu Kecamatan Godong Kabupaten Grobogan mengungkapkan bahwa,”untuk sementara tahap awal telah menyiapkan 500 masker untuk dibagikan kepada warga. Nantinya jumlah masker yang akan dibagikan terus bertambah,”Ungkapnya.
Iwan Sanusi ,SH juga Menjelaskan bahwa,” Dengan Kita membagikan masker secara Gratis harapan untuk masyarakat mau bisa mendisiplinkan dgn mematuhi Protokol Kesehatan memakai masker diwaktu bepergian atau di rumah, mencuci tangan dgn sabun supaya terhindar dari kuman yg menempel dan menjaga Jarak ketika kita bersama kumpul merupakan kunci utama untuk pencegahan Penularan virus Corona ( covid 19),”ungkap Iwan kepada Tim Media Wartajavaindo Grobogan,pada hari Minggu tanggal (20/02/2021) kemarin .
Reporter : Media Wartajavaindo BANU DM
Editor: Raja