31 Oktober 2025

wartajavaindo.com

LUGAS | CEPAT | TERPERCAYA

2 Orang Pemotor Luka-luka, Tabrakan di Depan Pasar Dawe Kudus

 

KUDUS, WARTA JAVA INDO.COM

DUA pengendara sepeda motor di Kudus, mengalamiĀ  luka luka , setelah sepeda motor yang mereka kendarai bertabrakan di jalan depan pasar Dawe Kudus, Jumat pagi.

Kedua korban yang belum diketahui identitas itu, kini masih di rawat di RS Mardi Rahayu Kudus.

Iptu Pol Dany dari Polsek Dawe, Kudus yang menangani kasus laka lantas ini, menyebutkan saat polisi sampai di TKP, kedua korban masih berada di lokasi ditolong oleh warga masyarakat.

Karena luka-lukanya yang cukup parah, salah satu korban selanjutnya dibawa ke RS Mardi Rahayu Kudus.

Anggota lalu lintas dari Polsek Dawe, kini masih menangani kasus laka-lantas tersebut.

Kedua sepeda motor milik korbanĀ  yang mengalami rusak parah diamankan di Polsek Dawe Kudus untuk proses penyidikan kasus laka-lantasnya.

Pewarta : Ramidi, Editor : Bangsar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *